Kategori
Terkini
Warga Transmigran Padang Tarok Sp.1 Kab Sijunjung panen jagung untuk pakan ternak. Jagung ditanam di lahan pekarangan 0,2 Ha. Sekarang jagung dalam proses penjemuran. Setelah kering jagung beserta tongkolnya dijual ke pabrik pengolahan pakan ternak di Timpeh Kab Dharmasraya, ini membuktikan meskipun dalam masa pandemi Covid-19, tidak mengurangi produktivitas petani Transmigran Padang Tarok SP.1 untuk mengolah lahan pekarangan menjadi produktif. Jagung merupakan komoditas pangan strategis kedua setelah padi yang harus diikuti dengan industri olahan untuk pakan ternak.