Kategori

Disnakertrans Ajak Warga Transmigran Padang Tarok Bangun Usaha Ekonomi.
01 Oktober 2018 12:09:54 WIB 617 BERITA Saiful Bahri, SH

Pembinaan warga transmirasi Padang Tarok Kabupaten Sijunjung terus dilakukan. Kegiatan ini merupakan upaya dari Disnakertrans Prov. Sumbar untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat setempat, dengan melibatkan banyak instansi pemerintah dan perguran tinggi. Mulai dari NDC/LPPM Unand, Dinas tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Prov. Sumbar Bidang Perkebunanan (pembenihan dan pembibitan), UPTD BPTPH/ hama dan penyakit tanaman, Dinas Pangan Prov. Sumbar, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Prov. Sumbar, Dinas Kelautan dan Perikanan Prov Sumbar, dan lainnya. 
Peserta kegiatan tersebut terdiri dari 36 orang, dengan 30 KK warga Transmigran Padang Tarok SP1, 6 orang pembina/petugas lapangan di Padang Tarok SP.1. Kegiatan berlangsung dari tanggal 26 Sept s/d 28 Srpt 2018 di Balai Desa Padang Tarok SP 1 Kec.Kamang Baru Kab Sijunjung.